Diincar Dunia, RI Pasok 40% Kebutuhan Batu Bara Global

Sejumlah perahu tongkang batu bara melintas di Sungai Mahakam, Kota Samarinda, Kalimantan Timur, Rabu (24/7/2024). Sungai Mahakam berfungsi sebagai jalur pengangkutan batu bara. Setiap hari di sungai ini dipadati tongkang yang membawa muatan batu bara. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyampaikan bahwa Indonesia memiliki potensi sumber daya alam (SDA) yang sangat besar, terutama dari sektor batu bara. Hal tersebut dapat terlihat dari kontribusi signifikan Indonesia dalam memasok kebutuhan batu bara global.

Semula, Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia membeberkan bahwa kebutuhan batu bara dunia saat ini mencapai 8,4 miliar ton per tahun. Dari jumlah tersebut, hanya sekitar 1,2-1,4 miliar ton yang beredar di pasar internasional.

Sementara, Indonesia sendiri mencatatkan produksi batu bara sebesar 760-800 juta ton pada tahun 2023, dengan 600 juta ton di antaranya diekspor. Artinya sekitar 35-40% dari total kebutuhan batu bara global dipasok oleh Indonesia.

“Khusus Indonesia, kita produksi 2023 itu kurang lebih 760 juta hampir 800 juta ton dan itu kita ekspor kurang lebih 600 juta kalau 600 juta berarti 35-40% dari total kebutuhan global itu dari Indonesia,” ujar Bahlil dalam acara Minerba Expo 2024 di Jakarta, Senin (25/11/2024).

Sebagaimana diketahui, jika merujuk data produksi dari tahun ke tahun, realisasi produksi batu bara pada 2023 telah mencapai rekor tertinggi sepanjang sejarah. Capaian 2023 telah melampaui rekor produksi batu bara 2022 sebesar 671,75 juta ton atau 101,32% dari rencana 663 juta ton.

Berdasarkan data BP Statistical Review 2022, produksi batu bara RI pada 1981 terpantau masih sangat minim yakni di sekitar 0,4 juta ton per tahun, lalu mulai meningkat ke 10,7 juta ton pada 1990. Kemudian baru naik menembus angka 100 juta ton pada 2002.

Pada 2002 produksi batu bara RI mencapai 103,3 juta ton, lalu terus melonjak menjadi 216,9 juta ton pada 2007, dan 2011 naik kembali menjadi 353,3 juta ton.

Sejak 2013, produksi batu bara RI terus melesat melampaui 400 juta ton per tahun. Lalu pada 2018 akhirnya bisa mencapai 557,8 juta ton, dan pada 2019 mencapai rekor tertinggi saat itu 616,2 juta ton.

Namun pada 2020 karena pandemi Covid-19 mulai melanda dunia, produksi batu bara RI pun turun menjadi 563,7 juta ton dan 2021 naik lagi menjadi 614 juta ton. Jumlah data produksi ini bahkan masih ada pembaruan dan bisa berpotensi semakin meningkat.

Cara Paling Mudah Membersihkan Nama dari SLIK OJK atau BI Checking

Dok OJK (Contoh SLIK)
Foto: Dok OJK (Contoh SLIK)

Masyarakat yang pernah mengakses layanan pembiayaan pasti mengenal Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Sistem yang dulunya bernama BI Checking ini menjadi penentu ketika masyarakat ingin mendapatkan layanan finansial khususnya pembiayaan kredit.

Semakin buruk nilai dalam SLIK, seseorang akan sulit atau bahkan tidak bisa mendapatkan kredit dari lembaga keuangan seperti bank hingga multifinance. Terlebih saat ini OJK telah mengatur bahwa pinjaman online P2P Lending menjadi pihak yang wajib lapor SLIK. Dengan demikian, histori pinjaman di dalam P2P Lending juga akan mempengaruhi skor kredit seseorang.

Sebelum aturan tersebut dirilis, Asosiasi Real Estate Indonesia (REI) bahkan menyebut 40% pengajuan kredit pemilikan rumah (KPR) ditolak karena skor kredit buruk. Mereka menyebut hal itu disebabkan oleh tunggakan cicilan di pinjol.

Selain itu, OJK juga sempat menyoroti kasus para pencari kerja yang gagal mendapatkan pekerjaan karena terganjal oleh skor kredit di SLIK OJK.

Kepala Eksekutif Pengawas Lembaga Pembiayaan, Perusahaan Modal Ventura, Lembaga Keuangan Mikro, dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya OJK Agusman mengatakan bahwa data SLIK dapat dilakukan pembaruan apabila peminjam (borrower) telah melakukan pembayaran atau melakukan langkah-langkah sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Sebenarnya saat ini pengecekan SLIK dapat dilakukan secara mandiri. Oleh karena itu, seseorang sebaiknya seseorang perlu mengecek skor kredit sebelum mengajukan pinjaman.

Mengutip laman pegadaian.co.id, skor SLIK OJK dibagi menjadi lima. Nasabah dengan skor 1 berarti memiliki riwayat kredit paling baik sedangkan yang memiliki skor 5 bermasalah dengan kredit macet.

Perlu diketahui bahwa hanya debitur dengan skor 1 dan 2 dapat mengajukan kredit kepada bank tanpa menemui masalah. Nasabah dengan skor 3, 4, dan 5 perlu melakukan pembersihan skor terlebih dahulu.

Adapun cara untuk mengetahui skor kredit bisa dilakukan melalui laman resmi idebku.ojk.go.id. Lantas, bagaimana caranya apabila sudah memiliki catatan kredit buruk?

Apabila masih ada tunggakan kredit yang belum terselesaikan, satu-satunya cara untuk membersihkan catatan kredit yang jelek adalah dengan melunasi kewajiban yang belum terselesaikan.

Akan tetapi ada kemungkinan tunggakan kredit muncul karena suatu kesalahan. Bila menduga hal tersebut terjadi, maka yang perlu dilakukan adalah menghubungi atau melaporkan masalah tersebut ke pihak terkait.

Lazimnya, pembaruan data SLIK OJK akan dilakukan maksimal 30 hari sejak pelunasan. Anda juga bisa meminta surat keterangan lunas (SKL) sebagai bukti untuk mengajukan kredit baru.

Punya Hobi Bersepeda, Segini Harta Ketua KPK 2024-2029 Setyo Budiyanto

Setyo Budiyanto

Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian (Kementan), Komisaris Jenderal Setyo Budiyanto, resmi terpilih menjadi Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2024-2029. Komisi III DPR RI resmi memilih Setyo Budiyanto, yang akan dilantik bersama 4 wakil Ketua KPK dalam Rapat Paripurna DPR RI mendatang.

Sebenarnya, pria kelahiran Surabaya, 29 Juni 1967 ini bukan sosok yang asing lagi. Ia tercatat pernah menjabat sebagai Koordinator Supervisi Penindak (Korsupdak) di Kedeputian Penindakan KPK.

Dari dokumen Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK yang disetorkan Setyo pada 1 April 2024 terungkap, dia memiliki hobi bersepeda.

Geger Putin Disebut Sakit, Nampak Tanda Tak Biasa dari Tangannya

Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan pidato kepada rakyat di Kremlin di Moskow, Rusia, Kamis, 21 November 2024. (Vyacheslav Prokofyev, Sputnik, Kremlin Pool Photo via AP)

Informasi mengenai kondisi kesehatan Presiden Rusia Vladimir Putin terus menerus diberitakan. Pasalnya, orang nomor satu di Rusia itu saat ini sedang banyak disorot lantaran keputusannya untuk menyerang tetangganya, Ukraina.

Terbaru, pada Kamis (21/11/2024), sebuah video yang mengunggah pernyataan terkait Putin yang mengonfirmasi penggunaan rudal hipersonik dalam serangan ke Ukraina menunjukkan sebuah gejala tak biasa bagi Presiden Rusia itu. Nampak Putin duduk dengan kedua tangan dalam posisi hampir tak bergerak selama lebih dari 20 menit.

Hal ini telah memicu spekulasi liar di internet berdasarkan rumor yang beredar tentang kesehatannya. Penasihat Dalam Negeri Ukraina Anton Gerashchenko menyebut, ada yang tidak sinkron antara badannya dengan kepala dan tangan.

“Jika Anda mempercepat video, terlihat bahwa tangan Putin tidak bergerak dan tampak terpisah dari tubuhnya. Suara dan gerakan bibir terkadang tidak sesuai,” ujarnya di X, seperti dikutip dari Newsweek, Sabtu (23/11/2024).

Gerashchenko kemudian berkomentar, tanggapan dari apa yang disebutnya ‘para bot dan troll Rusia’ membuatnya berpikir ‘memang ada sesuatu di sana’, menunjuk kejadian ini pada kesehatan Putin.

Pembuat film Patrick Hölscher juga membuat komentar serupa. Menurutnya, banyak editan dalam video konfirmasi Putin itu yang akhirnya menimbulkan pertanyaan terkait apa yang benar-benar terjadi dengan orang nomor satu Negeri Beruang Putih itu.

“Kesehatan #Putin sekarang harus dipertanyakan secara resmi. Dalam video terbaru yang dirilis oleh https://Kremlin.ru, Anda dapat dengan jelas melihat pekerjaan amatir untuk membuat tangannya tampak stabil. Mereka tidak repot-repot memfilmkannya ulang atau memperbaikinya dengan benar – semuanya ada dalam HD penuh,” ucapnya..

Komentar-komentar ini mengikuti laporan Putin tidak terlihat di depan publik selama dua minggu, setelah penampilan terakhirnya di sebuah konferensi di Sochi.

Pada bulan Oktober, Kremlin mengeluarkan pernyataan bahwa Putin tidak memiliki masalah kesehatan setelah ia mengunjungi Rumah Sakit Klinik Pusat. Juru Bicara Kremlin, Dmitry Peskov, mengatakan bahwa Putin sebenarnya berada di sana untuk pemeriksaan medis biasa.

Putin sebelumnya menyebutkan bahwa ia rutin menjalani pemeriksaan di rumah sakit Moskow.

“Dokter di Rumah Sakit Klinik Pusat, tempat saya menjalani berbagai pemeriksaan rutin, juga merekomendasikan vaksinasi dengan obat-obatan yang diproduksi di dalam negeri,” katanya kepada menteri kesehatannya Mikhail Murashko.

Diblokir Total, Huawei Makin Ganas Lawan Amerika

Huawei. (REUTERS/Benoit Tessier/File Photo)

Saksi dagang dari Amerika Serikat (AS) tak membuat raksasa China, Huawei, menyerah. Bahkan, Huawei makin gencar melawan dominasi teknologi AS.

Dikutip dari Reuters, Jumat (22/11/2024), Huawei berencana memproduksi chip kecerdasan buatan (AI) secara massal di kuartal pertama 2025 mendatang.

Informasinya berasal dari dua sumber yang familiar dengan rencana tersebut. Hal ini cukup mengejutkan, sebab Huawei diketahui mengalami kesulitan untuk memproduksi chip karena pembatasan dari AS.

Huawei dilaporkan telah mengirim sampel Ascend 910C, chip terbaru yang dirancang untuk menyaingi chip buatan Nvidia asal AS. Sampel itu dikirim ke beberapa firma teknologi.

Bahkan, sumber dalam mengatakan kepada Reuters bahwa Huawei telah menerima pemesanan dari beberapa klien.

Huawei menjadi salah satu perusahaan teknologi China yang paling banyak menerima sanksi pemblokiran dari AS sejak 2019 lalu. Washington mengatakan kemajuan teknologi Huawei dan perusahaan asal China lainnya mengancam keamanan nasional.

Beijing yang merupakan negara terbesar kedua di dunia dalam pengembangan semikonduktor canggih, membantah klaim AS.

Ascend 910C sendiri dibuat dengan bantuan produsen chip SMIC asal China. Masalahnya, ketiadaan alat litografi canggih yang dimiliki SMIC karena menghadapi blokir AS membuat produksi massal jadi terhampat.

ByteDance yang merupakan induk TikTok telah memesan lebih dari 100.000 chip Ascend 910B pada tahun ini. Namun, kabarnya mereka baru menerima 30.000 unit per Juli 2024.

Prabowo Minta Suntik Mati PLTU Dipercepat 15 Tahun, Ini Kata Bahlil

Keterangan pers Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia, Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, 31 Oktober 2024. (Dok: Biro Pers Istana Presiden)

Presiden RI Prabowo Subianto mengungkapkan rencana pemerintah akan ‘menyuntik mati’ Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) batu bara di dalam negeri dalam kurun waktu 15 tahun ke depan.

“Kami juga memiliki sumber daya panas bumi yang luar biasa, dan kami berencana untuk menghentikan pembangkit listrik tenaga batu bara dan semua pembangkit listrik tenaga fosil dalam 15 tahun ke depan. Kami berencana untuk membangun lebih dari 75 gigawatt tenaga terbarukan dalam 15 tahun ke depan,” jelas Prabowo saat menghadiri sesi ketiga Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Rio de Janeiro, Brasil, Selasa (19/11/2024).

Menanggapi rencana yang diungkapkan oleh Prabowo, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengungkapkan bahwa Presiden Prabowo mengungkapkan hal tersebut sebagai bentuk komitmen Indonesia dalam mencapai target netral emisi karbon (Net Zero Emission/NZE) tahun 2060 mendatang.

“Apa yang disampaikan oleh Bapak Presiden Prabowo itu sebagai bentuk komitmen dalam rangka Indonesia menuju Net Zero Emission 2060. Sudah barang tentu itu dalam penyampaiannya Bapak Presiden Prabowo, kami sebagai pembantunya akan melakukan penyesuaian-penyesuaian,” ungkap Bahlil saat ditemui di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (22/11/2024).

Selain itu, Bahlil mengungkapkan pihaknya saat ini tengah mengkaji perihal PLTU mana saja yang akan dipensiunkan. Salah satu pertimbangannya adalah lantaran saat ini pembangkit listrik yang memanfaatkan energi baru terbarukan (EBT), yang dinilai sebagai energi yang bersih, butuh mengocek dana.

“Nah terkait dengan pensiun beberapa pembangkit listrik, kita lagi exercise. Karena energi baru terbarukan itu penting bagi bangsa kita, tapi tidak mesti membebani negara kita dan masyarakat kita. Ini yang kita lagi ada exercise,” imbuhnya.

Selain itu, Bahlil menyebutkan salah satu PLTU yang saat ini tengah dikaji untuk dipensiunkan adalah PLTU Cirebon-1, Jawa Barat. Dia menegaskan jika program pensiun PLTU di Indonesia dengan mengganti PLTU batu bara menjadi pembangkit EBT tidak boleh sampai membebani keuangan negara.

“Karena pasti energi baru terbarukan itu harganya mahal. Itu sudah pasti mahal. Ini antara komitmen kita dengan dunia dan kondisi dalam negeri. Nah karena itu bertahap, kita akan dorong ke sana bertahap,” tegasnya.

Sebelumnya, Direktur Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (Dirjen EBTKE) Eniya Listiani Dewi mengatakan 13 PLTU tersebut rencananya akan diakhiri masa operasinya sebelum 2030. Bahkan terdapat salah satu PLTU yang berpotensi pensiun dini pada 2028.

“Nah itu termasuk dalam list 13 itu. Jadi ada yang 2028. Kayaknya paling cepat 2028 deh. Tetapi ini kan bottleneck-nya itu mungkin identifikasi statusnya di PLN-nya,” kata Eniya ditemui di Gedung Kementerian ESDM, dikutip Rabu (21/8/2024).

Eniya membeberkan dari 13 unit PLTU tersebut, beberapa diantaranya apabila dibiarkan saja sebetulnya juga akan mati dengan sendirinya pada 2030. Karena itu, pihaknya memilih skema coal phase down. Dalam skenario ini, operasi PLTU akan dibiarkan hingga berakhirnya kontrak jual beli listrik.

“Karena memang ada umur-umur yang sudah tua. Memang ada. Yang kalau istilahnya Pak Menteri itu natural, pensiun secara natural. Ini dibiarkan juga pensiun. Itu sebelum 2030 ada list-nya itu,” kata dia.

Meski tidak membeberkan secara detail rincian 13 PLTU yang dimaksud, namun ada beberapa nama-nama PLTU yang disebut Eniya. Misalnya seperti PLTU Suralaya di Banten, PLTU Paiton di Jawa Timur dan PLTU Ombilin di Sumatra Barat.

“Kalau yang sekarang dibahas itu yang kayak Suralaya, Paiton. Itu termasuk di dalam 13 list itu. Kayak Ombilin di Sumatera. Kalau kita suggest Ombilin itu termasuk yang tercepat dimusnahkan aja bisa itu,” ujarnya.

KKP Uji Coba Makan Bergizi Gratis Pakai Ikan, Ini Menu Lengkapnya

Suasana uji coba makan bergizi gratis pakai ikan di KKP. (CNBC Indonesia/Rindi Salsabilla)

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP RI) menyelenggarakan Bakti Sosial Makan Bergizi Menu Ikan dan Pemeriksaan Mata Gratis dalam rangka perayaan puncak Hari Ikan Nasional (Harkannas) di Gedung Mina Bahari III, Jakarta, Kamis (21/11/2024).

Selain pemberian makan bergizi berbahan dasar ikan untuk meningkatkan asupan nutrisi, kegiatan yang diikutsertakan oleh 169.975 peserta dari 29 provinsi ini juga mengadakan pemeriksaan mata gratis bagi para siswa SD dan SMP.

“Pada hari ini kita makan bergizi gratis bersama dengan seluruh anak-anak sekolah di Indonesia, mengerahkan UPT (Unit Pelaksana Teknis) kami dan para pelaku usaha” kata Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan KKP, Budi Sulistiyo di Gedung Mina Bahari III, Jakarta, Kamis (21/11/2024).

“Ini adalah bagian dari bagaimana kita mendukung pemerintah, program-program pemerintah, seperti swasembada pangan, hilirisasi, dan makan bergizi gratis,” imbuhnya.

Terkait menu makan bergizi gratis dalam acara ini, KKP menyajikan satu kotak makan yang berisi nasi, ikan patin bumbu kuning, sayur yang diolah menjadi capcay, dan pisang.

Budi mengungkapkan, seluruh peserta yang ikut dalam acara bertajuk “Protein Ikan untuk Generasi Emas” ini juga mendapatkan edukasi kesehatan mata dari Rumah Sakit TNI Angkatan Laut (AL) Dr. Mintohardjo Naval Jakarta. Selain itu, para anak sekolah juga bisa mendapatkan kacamata gratis.

“Kami mengedukasi anak-anak sekolah yang kita datangkan ke sini. Selain itu, kami juga melakukan pemeriksaan mata, RS TNI AL Mintohardjo mengedukasi kesehatan mata dan pemeriksaan mata,” jelas Budi.

“Bagi anak-anak yang memerlukan kacamata dapat kacamata gratis dengan kerja sama dari Essilor,” lanjutnya.

Secara rinci, acara ini diikutsertakan oleh 169.975 peserta yang terdiri atas 9.460 orang dari 29 provinsi, 145.865 orang dari 147 UPT, 4.500 peserta dari lima pelaku usaha, dan 9.150 peserta siswa sekolah, ibu hamil, ibu menyusui, dan anak balita se-Jabodetabek.

Breaking News: Rusia Luncurkan Rudal Balistik Antarbenua ke Ukraina

Rusia menggelar latihan pada Selasa (29/10/2024) untuk mensimulasikan

Rusia meluncurkan rudal balistik antarbenua (ICBM) dari wilayah Astrakhan di selatan negara tersebut dalam serangan terhadap Ukraina pada Kamis (21/11/2024). Ini merupakan pertama kalinya Rusia menggunakan rudal jarak jauh yang sangat kuat ini dalam perang yang telah berlangsung selama 33 bulan.

Dilansir Reuters, serangan ini menyasar infrastruktur penting dan sejumlah perusahaan di kota Dnipro, bagian tengah-timur Ukraina. Meski begitu, tidak ada kejelasan dari pernyataan Angkatan Udara Ukraina mengenai target spesifik rudal balistik antarbenua tersebut atau apakah serangan itu menimbulkan kerusakan.

Rudal balistik antarbenua biasanya dirancang dengan jangkauan ribuan kilometer dan dapat membawa hulu ledak nuklir, meskipun dalam beberapa kasus juga dapat dilengkapi dengan hulu ledak konvensional.

Ukraina berhasil menembak jatuh enam rudal jelajah Kh-101 yang juga diluncurkan dalam serangan tersebut.

“Secara khusus, rudal balistik antarbenua diluncurkan dari wilayah Astrakhan di Federasi Rusia,” kata Angkatan Udara Ukraina dalam pernyataannya, tanpa merinci jenis rudal balistik yang digunakan.

Serangan ini terjadi setelah Ukraina menggunakan rudal buatan AS dan Inggris untuk menyerang target di dalam wilayah Rusia, sebuah tindakan yang telah lama diperingatkan oleh Moskow sebagai eskalasi besar.

Langkah ini menandai fase baru dalam perang Rusia-Ukraina yang makin intens, dengan penggunaan senjata yang lebih destruktif oleh kedua pihak. Hal ini juga meningkatkan kekhawatiran internasional tentang potensi peningkatan penggunaan senjata strategis di medan perang.

Penggunaan ICBM oleh Rusia menegaskan tingkat ancaman yang makin meningkat dalam konflik ini, sementara Ukraina terus memperkuat pertahanan udaranya untuk menangkal ancaman rudal Rusia.

Kepala BP Danantara Gelar Rapat dengan Dirut PLN, Ini yang Dibahas

Gedung Danantara Jakarta. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

Kepala Badan Pengelolaan (BP) Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara) Muliaman Hadad menggelar pertemuan dengan Direktur Utama PT PLN Persero Darmawan Prasodjo.

Pertemuan dilangsungkan di Gedung Danantara, Jakarta, Rabu (20/11/2024). Dimulai dari pukul 13.20 WIB selama kurang lebih dua jam.

“Kita perkenalan sekaligus memahami apa yang sedang jadi pikiran teman-teman di PLN dengan demikian Danantara bisa lebih pro aktif ya dan mudah-mudahan ini nanti jadi langkah awal dari kerja sama Danantara dengan PLN lebih lanjut,” kata Muliaman.

Pada kesempatan yang sama Darmawan menambahkan, PLN siap mendukung rencana Danantara yang merupakan bagian visi Presiden Prabowo Subianto. Konsolidasi sumber daya di dalam negeri sangat dibutuhkan untuk menuju pertumbuhan ekonomi yang berkualitas.

“Jadi kami merasa bahagia sekali dengan sambung raksa ini. Kami siap menjalani arahan sehingga terjadi suatu alignment menyelaraskan derap langkah dari Danantara dengan PT PLN persero,” ungkap Darmawan.

Darmawan juga telah menyampaikan capaian serta rencana kerja dalam pertemuan tersebut. Salah satunya mengenai peran PLN dalam menyediakan energi bersih untuk mendukung target pertumbuhan ekonomi 8%. Ini bisa menjadi bahan bagi Danantara dalam menyelaraskan dengan perusahaan pelat merah lain yang terlibat.

“Kami lebih menyelaraskan lah satu dengan yang lain,” jelas Darmawan.

Kacau! PETI di Wilayah Ini Terang-Terangan, Pakai Alat Berat

Hendra Gunawan, Direktur Teknik dan Linkungan Dirjen Minerba Kementerian ESDM dengan tema

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) buka-bukaan salah satu kasus baru-baru ini yang terjadi terkait kegiatan Pertambangan Tanpa Izin (PETI) alias tambang ilegal. Di mana aktivitas PETI dilakukan secara terang-terangan dengan menggunakan alat berat.

Direktur Teknik & Lingkungan Ditjen Minerba Kementerian ESDM, Hendra Gunawan mengatakan kegiatan PETI tersebut terjadi di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) yang belum digarap di Kalimantan Timur. Meski tidak merinci lebih detail, aktivitas ini telah merugikan negara baik dari sisi pendapatan maupun dari sisi lingkungan.

“Ini bulan lalu kita di Kaltim sudah melaporkan adanya kegiatan yang terang-terangan bukan digali tapi alat berat di IUP memang di sana belum dilakukan penambangan,” kata Hendra dalam acara Coffee Morning CNBC Indonesia, Rabu (20/11/2024).

Di tempat lain, Hendra mengungkapkan fakta bahwa kegiatan PETI bahkan sudah berlangsung sebelum Indonesia merdeka, seperti yang terjadi di wilayah Sulawesi Utara. Menurut Hendra kegiatan PETI semakin marak seiring naiknya harga komoditas tambang.

“Baru 2 bulan terakhir kami ke sana ke Sulawesi utara di sana kami diundang oleh Polda di sana ada PETI yang menurut dinas di sana sebelum ada kemerdekaan sudah ada, dan itu sudah ramai sekali jumlah yang terlibat meningkat bila ada kenaikan harga komoditas,” ujar Hendra.

Hendra menjelaskan bahwa aktivitas PETI sering kali terjadi di daerah terpencil dan kawasan hutan, yang membuat penindakan menjadi lebih sulit. Selain itu, informasi tentang rencana penindakan kerap bocor sebelum operasi dilakukan.

“Jauhnya lokasi PETI dan ketika dilakukan penindakan beritanya sudah bocor terlebih dahulu,” tambahnya.